Kanestren

Flora
Kanestren
1 Maret 2016
1131

Rosella Ungu

Tersebar di setiap kebun di Pesantren Kebon Sawah

Kami sendiri yang menanamnya

Tanaman yang lagi lagi tidak manja, dimanapun tanahnya, asal ada benihnya pasti dia tumbuh.

Tidak harus dipupuk, tidak harus dipelihara, asal tanahnya sudah subur, dia akan terus tinggi sampai setinggi orang dewasa.

Kami punya dua jenis, yang merah dan yang Ungu.

Kami terbiasa mengkonsumsinya, baik masih segar, maupun sudah dikeringkan.

Nanti kalau dikeringkan, seperti kerupuk keringnya, sangat kering. Mungkin karena asam, dia sangat gampang keringnya. Beda dengan tanaman yang manis lho, dia akan lama sekali kering, tapi kalau rosella sangat gampang keringnya.

Kalau dikeringkan di seed dryer atau langsung oleh matahari, warnanya akan keluar sangat merah.

Kecuuuut sekali rasanya, tapi hebat, kalau kita sakit tenggorokan, langsung sehat, asal dikunyah perlahan lahan, tenggorikan yang kering lambat laun jadi biasa lagi.

Saya dan teman teman di Pesantren Kebun Sawah, mampu menanam sampai ratusan pohon rosela, yang diselingi berbagai tanaman lainnya. Kami memanennya, serta mengeringkannya. Lagi lagi tanaman ini tidak harus diurus, tidak harus dipupuk dan tidak harus disiangi.

 

Tentang Penulis
Salwaa Khanzaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2018-05-23
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *