Tutorial

Membuat postingan baru
  1. Pilihlah jenis post yang ingin Anda buat, lalu klik “+ Buat baru” :
  2. Di dalam dashboard, Anda dapat membuat post untuk artikel, foto dan video, isilah semua bidang sesuai dengan field yang diberikan
  3. Setelah semua bidang diisi, tekan “Terbitkan” untuk melakukan save dan menampilkannya ke dalam website
    catatan: untuk post jenis artikel dan foto dapat diterbitkan secara langsung, tetapi untuk video akan ditinjau kembali oleh admin Biodiversity Warriors sebelum ditampilkan
Membuat terjemahan
  1. Di dalam dasbor pergilah ke bagian "All items” untuk melihat semua post yang Anda punya
  2. Untuk postingan yang memerlukan terjemahan maka akan ada tombol “+” di dalam barisnya, sedangkan untuk yang sudah mendapat terjemahan maka akan ada icon pensil di dalam barisnya, klik tombol “+” untuk memulai terjemahan
  3. Di dalam window terjemahan, isilah semua bidang yang disediakan dan klik “Translation is complete” di bagian bawahnya untuk melakukan verifikasi
  4. Terjemahan akan dianggap selesai jika semua bidang sudah diisi dan menunjukkan angka “100% complete” di bidang bagian bawah
  5. Setelah selesai, klik Save & Close dan kembali ke halaman sebelumnya untuk memastikan terdapat icon pensil pada baris artikel yang baru Anda terjemahkan sebagai penanda terjemahan sudah selesai secara sempurna
Meng-edit postingan
  1. Di dalam dasbor pergilah ke bagian “All items” untuk melihat semua post yang Anda punya
  2. Anda dapat melakukan hover atau mengklik judul postingan Anda untuk melakukan edit pada postingan tersebut
  3. Setelah itu Anda akan masuk ke dalam window edit, yang sama seperti sewaktu Anda membuat postingan itu pertama kali, setelah selesai meng-edit klik “Perbarui” untuk meyimpan perubahan. Perubahan dapat Anda lihat secara langsung pada website.
Panduan Pemuatan Opini di Situs BW

Syarat dan ketentuan

  1. Memuat hanya topik terkait keanekaragaman hayati dan lingkungan hidup
  2. Panjang tulisan 5.000-6.000 karakter
  3. Tidak plagiat
  4. Tulisan belum pernah dimuat di media dan situs lain
  5. Mencantumkan nama, jabatan, dan organisasi
  6. Melampirkan foto diri dan biografi singkat
  7. Melampirkan foto pendukung (jika ada)
  8. Mengirimkan tulisan ke [email protected]
  9. Jika akan dimuat dimuat, pihak admin akan menghubungi penulis untuk menginformasikan tanggal pemuatan