Akhir-akhir ini batu akik sedang meledak di masyarakat, jumlah penggemar batu akik meningkat dari puluhan orang saja menjadi puluhan ribu orang. Nasrul Sufi, ketua Gabungan Pecinta Batu Alam (GaPBA) Aceh memaparkan dulu pada 2011 hanya sekitar 30 orang dan kini mencapai hingga 50.000 orang.
Batu akik terbentuk akibat aktifitas geologi jutaan tahun yang lalu. Indonesia memiliki kekayaan batu mulia yang sangat melimpah. Seluruh provinsi di Indonesia memiliki potensi kekayaan batu akik di alam, kecuali Jakarta.
Permintaan dan nilai jualnya yang semakin tinggi membuat penambangan semakin masif dilakukan. Hal tersebut membuat kekhawatiran terhadap kelestarian alam sumber bahan batu.Direktur Wahana Lingkungan Hidup Indonesia Aceh Muhammad Nur mengatakan, "Situasi itu bisa memicu masyarakat melakukan penambangan secara masif tanpa memikirkan dampak buruk terhadap lingkungan,"
Sumber
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Terkait