Tahi Ayam Yang Menawan

Flora
Tahi Ayam Yang Menawan
14 Maret 2020
3567

Ordo: lamiales

Famili: verbenaceae

Genus: Lantana

Spesies: Lantana camara

Tahi ayam, sailara atau tembelekan(Lantana camara) adalah jenis tumbuhan berbunga dari famili verbenaceae yang berasal dari wilayah tropis tepatnya di Amerika Tengah dan Selatan. Tanaman ini tumbuh di daerah dengan ketinggian 1.700 mdpl dan memiliki banyak percabangan dengan tinggi antara 0,5-4 meter. Jika diamati, bunga tahi ayam atau bunga marigold sekilas memiliki kesamaan dengan kenikir, namun jelas keduanya adalah jenis bunga yang berbeda. Bunga tahi ayam memiliki bentuk bunga yang lebih bulat dengan kuning berkelopak merah.Terdapat sekitar 100 jenis lantanai. Lebar tumbuhan ini dapat mencapai 8 kaki. Batangnya berduri dengan bunga yang berbentuk payung dan mempunyai berbagai warna dari kuning, merah jambu, ungu dan kuning kemerahan.

Bunga dengan nama latin Lantana camara ini meskipun wanginya sesuai dengan nama lainnya yaitu bunga tahi kotok atau tahi ayam, masyarakat masih minat untuk menjadikan bunga tahi ayam ini sebagai tanaman hias di rumahnya. Selain itu, tanaman ini merupakan salah satu herba hias yang biasa digunakan sebagai tanaman pagar. Sebagai pengendali hayati Sailara disebut  “tumbuhan refugia” yang merupakan tumbuhan yang tumbuh di sekitar tanaman yang dibudidayakan yang berpotensi sebagai mikro habitat bagi musuh alami (parasitoid maupun predator). Musuh alami (parasitoid dan predator) memanfaatkan nektar dan polen yang akan meningkatkan fekunditasnya, telur yang dihasilkan lebih banyak, sehingga populasinya meningkat pula. Dengan demikian potensi sebagai pengendali alami hama akan meningkat. 

 

Tentang Penulis
Dandy Ardian Dani Saputro
INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2020-03-14
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *