Parotia Arfak

Satwa
Parotia Arfak
14 Desember 2014
1581

Deskripsi
Besar (33 cm.). Burung jantan berwarna hitam; panjang ekor sedang; dan terdapat hiasan berupa bercak dada metalik dan kawat kepala berbentuk sudip. Burung betina berwarna coklat-gelap di bagian atas; bertudung hitam, dan tubuh bagian bawah berpalang halus. Iris biru dengan lingkaran luar kuning.

Mirip Cendrawasih kerah, bedanya ukuran Parotia arfak lebih besar. Selain itu, pada burung jantan Parotia arfak terdapat berkas bulu tebal di bagian kepala, dan alis burung betina berwarna pucat.

Burung betina mirip dengan betina Toowa, bedanya pada tubuh bagian atas burung betina dari jenis-jenis Toowa berwarna coklat-merah berkilauan, ekor lebih pendek, dan paruh lebih panjang

Tempat hidup dan Kebiasaan
Hidup di hutan pegunungan tengah pada rentang ketinggian antara 1400 – 1800 mdpl. Makanannya terdiri dari buah-buahan, terutama buah pohon Ara atau beringin ficus spp. dan juga buah pala; vertebrata kecil; dan mungkin artropoda tertentu.
Burung jantan selalu membersihkan seresah di lantai hutan untuk menari.

Tentang Penulis
Panji Azis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2015-06-30
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *