Serak Timur / Eastern Barn-Owl / Australian Barn-owl

Satwa
Serak Timur / Eastern Barn-Owl / Australian Barn-owl
2 Juli 2015
1635

Berukuran besar (32-36 cm). Burung serak dengan ekor sangat pendek, sayap lebar dan berwarna pucat. Tubuh bagian atas abu-abu kecoklatan sampai abu-abu muda, muka dan tubuh bagian bawah putih, terdapat 4 garis putih pada ekor yang pendek. Memiliki kaki yang lebih panjang dan berwarna lebih gelap dibanding burung serak lainnya. Dapat dijumpai di berbagai tipe habitat mengikuti ketersediaan pakannya, biasanya di dataran rendah, tetapi masih dapat dijumpai di kawasan sampai dengan ketinggian 4000m. Berbiak sepanjang musim sesuai kelimpahan pakan terutama tikus, biasanya membesarkan 1-2 anak. Bersarang di lubang pohon 2-20m diatas permukaan tanah, bisa juga bersarang di celah tebing.

Photo by : Lars Petersson

Source : Burung Indonesia

Tentang Penulis
Bagus Satrio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2019-08-08
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *