Klasifikasi:
Kerajaan: Animalia - Filum: Arthropoda - Kelas: Arachnida - Bangsa: Araneae - Suku: Ctenidae - Marga: Amauropelma - Jenis: Amauropelma matakecil
Sebaran:
Amauropelma matakecil Miller & Rahmadi 2012 adalah jenis laba-laba gua yang hanya hidup di kawasan karst di Pegunungan Menoreh. Karst ini berada di wilayah Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta; dan Kabupaten Purworejo, Propinsi Jawa Tengah. Jenis laba-laba ini ditemukan di 4 gua saja, dan terbatas pada lorong-lorong gua yang dalam dan karakternya cenderung tertutup.
Ciri fisik:
Ukuran tubuh laba-laba ini sekitar 1 cm, berwarna cokelat pucat pada individu dewasa dan warna lebih cerah pada individu pradewasa. Kedelapan matanya mengalami reduksi ekstrim, hingga hanya menyisakan bintik-bintik kecil.
Kebiasaan hidup:
Laba-laba ini biasanya berdiam di lantai gua yang lembab, di balik bebatuan atau lubang-lubang pada dinding gua. Kadang dijumpai pula pada atap gua yang pendek.
Catatan:
Semua spesimen yang pernah dikoleksi berjenis kelamin betina, sehingga memunculkan dugaan jenis ini berkembang biak secara parthenogenetik.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Terkait