Kalau Tidak Dijaga, Indonesia Akan Kehilangan Badak Sumatera

Kalau Tidak Dijaga, Indonesia Akan Kehilangan Badak Sumatera
20 November 2017
1256

Saat ini badak sumatera atau Dicerorhinus sumatrensis semakin menghilang karena sulit ditemukan di alam. Jumlah populasi yang tersisa juga tak diketahui pasti karena sulitnya medan dan habitat untuk melakukan survei dan penghitungan. Namun para ahli memperkirakan jumlah badak tersisa adalah 30 sebagai dugaan pesimis dan 90 optimis. Terdapat dua angka sebab sering terjadi estimasi berlebih pada jumlah D. sumatrensis yang tersisa di alam.

Wilayah persebaran mereka terbagi menjadi empat yaitu di TN Way Kambas, TN Bukit Barisan Selatan, kawasan ekosistem Leuser, dan Kalimantan Timur. Dari keempat wilayah tersebut, TN Way Kambas dan ekosistem Leuser menjadi harapan terbesar untuk kelangsungan hidup D. sumatrensis di alam liar. Tetapi kekhawatiran yang ada di TN Way Kambas adalah kemungkinan D. sumatrensis diserbu pemburu karena cula lebih mahal dari gading gajah yang populasinya semakin kritis di alam. Sementara populasi D. sumatrensis di Leuser adalah yang paling tidak diketahui karena medan berbatu dan pegunungan menyulitkan survei.

Semakin bertambah tahun, menemukan tanda-tanda keberadaan D. sumatrensis semakin sulit. Tanda-tanda seperi jejak kaki, kotoran, bekas kubangan, atau cabang pohon yang bengkok tak banyak ditemukan. Padahal dulunya D. sumatrensis pernah tersebar luas di Asia Tenggara, berkeliaran dari Himalaya Bhutan dan India ke China selatan dan turun sampai ke semenanjung Malaya. Sekarang semuanya telah punah. indonesia menjadi rumah terakhir bagi populasi Dicerorhinus sumatrensis.

Sumber :
http://www.mongabay.co.id/2017/11/15/nasib-badak-sumatera-sepenuhnya-tergantung-pada-kebijakan-pemerintah-indonesia/ http://www.mongabay.co.id/2017/11/14/adakah-solusi-terbaik-untuk-selamatkan-badak-sumatera/ http://www.mongabay.co.id/2017/11/13/dimanakah-kau-berada-wahai-badak-bukit-barisan-selatan/ http://www.mongabay.co.id/2017/11/12/skenario-terburuk-hanya-ada-30-badak-sumatera-yang-tersisa-di-alam-bebas/
Photo : Charles W. Hardin

About Author
Admin BW
Biodiversity Warriors

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related
Article
No items found
2020-07-30
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *