Kakatua Putih (Cacatua alba)

Animal
Kakatua Putih (Cacatua alba)
28 July 2017
1823

Kakatua Putih, Kakatua Jambul Putih atau White Cockatoo merupakan burung endemik Indonesia yang hanya bisa ditemui di Pulau Halmahera, Ternate, Tidore, Bacan, Mandioli dan Kasiruta di Maluku Utara. Sesuai dengan namanya, burung ini memiliki jambul berwarna putih yang seragam dengan bulu di seluruh tubuhnya, kecuali sedikit warna kuning di bagian bawah sayap dan ekor. Karena sama-sama berjambul putih, burung ini sering salah teridentifikasi dengan Kakatua Tanimbar (Cacatua goffiniana) yang berukuran lebih kecil.

Sama seperti spesies sebelumnya, burung kakatua jambul putih terancam oleh kepunahan akibat perburuan untuk dijadikan satwa peliharaan. Burung ini termasuk dalam kategori terancam (Edangered) oleh IUCN, dengan populasi di alam antara 42.000-138.000 pada tahun 1993 dan terus menurun sejak saat itu. Anehnya, spesies ini justru tidak terdaftar dalam lampiran daftar satwa dilindungi dalam PP no 7 tahun 1990, membuat keberadaannya semakin terancam.

sumber

http://pecintasatwa.com/7-jenis-burung-kakatua-nusantara/

About Author
rizal sunanda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2017-07-28
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *