Gebang

Flora
Gebang
11 Juli 2017
1932

Gebang  adalah nama sejenis palma tinggi besar dari daerah dataran rendah. Gebang menyukai padang rumput terbuka, aliran sungai, tepi rawa, dan kadang-kadang tumbuh pula di wilayah berbukit. Di beberapa tempat yang cocok, biasanya tak jauh dari pantai, gebang dapat tumbuh menggerombol membentuk sabuk hutan yang cukup luas.

Sumber gambar : jurnal j.l.dowe

Gebang merupakan palma yang tumbuh soliter, berbatang besar dan tinggi sampai 30 m, diameter 35-75 cm, dan batang kasar bekas dudukan pelepah, kadang pelepah tidak terlepas. Daun bertangkai panjang, panjang 2-5 m, berlekuk dalam dan pinggrnya berduri, helai daun menjari, terdiri atas 80-100 helai anak daun, dengan setengah dari panjang helai anak daun saling menempel satu sama lain, panjang anak daun 1,5-3,5 m. Bunga merupakan malai terminal yang berukuran terbesar di antara malai seluruh jenis palma, panjang 3-6 m. cabang final malai memuat sampai 10 bunga, dengan total bunga dalam satu malaii dapat mencapai 10 juta bunga. Kelopak berbentuk tabung, berlekuk 3, mahkota 3 helai berbentuk perahu, benang sari 6, ovarium beruang tiga, membulat. Buah bulat memanjang, berdiameter 2-2,5 cm. Umur vegetatif gebang dapat berlangsung selama 30-70 tahun.

 

SALAM RIMBA

 

Tentang Penulis
David Pasaribu
Universitas Sumatera Utara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2017-07-28
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *