Deskripsi
Berukuran sedang (20 cm.), bertopi hitam dengan tunggir keputih-putihan dan tungging jingga-kuning. Dagu dan kepala atas hitam. Kerah, tunggir, dada dan perut putih. Sayap hitam, Ekor coklat.
Tempat hidup dan Kebiasaan
Mudah dijumpai di hampir semua tipe habitat, termasuk permukiman, tempat-tempat terbuka, tepi jalan, kebun, pekarangan, semak belukar dan hutan sekunder sampai ketinggian 1600 mdpl. Hidup berkelompok, baik dengan sejenis, maupun dengan jenis burung lain. Memakan serangga dan buah-buahan lunak. Di pagi hari sering terlihat bertengger di bawah sinar matahari (berjemur) untuk menjaga kesehatan bulu.
Sarang berbentuk cawan dari anyaman daun rumput, tangkai daun atau ranting yang halus. Telur dua atau tiga butir, berwarna kemerah-jambuan berbintik ungu dan abu-abu. Tercatat bersarang sepanjang tahun kecuali Nopember, dengan puncaknya April sampai September.
Status
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.