Rekrekan | Monyet daun endemik jawa tengah yang kurang perhatian

Satwa
Rekrekan | Monyet daun endemik jawa tengah yang kurang perhatian
9 Mei 2016
3631
[wp_ulike button_type=”text” wrapper_class=”like-front”]
 
Rekrekan / monyet daun (Presbytis fredericae) adalah jenis primata endemik jawa tengah yang kurang perhatian , jenis monyet ini bisa di temukan di lereng gunung slamet jawa tengah , monyet yang khas dengan warna bibir merah seperti memakai gincu dan bagian dada seperti mengenakan kaos ini habitatnya terancam kepunahan / endangered .
 
 
 
Habitatnya sangat terbatas hanya di temukan di lereng selatan gunung slamet dan timur gunung slamet dieng ,petungkriono dan ada yg pernah berjumpa juga di gunung merbabu , di merbabu pun menurut teman yang berhasil mengabadikan di sana katanya di temukan di ketinggian 2000mdpl lebih dan corak warna yang berbeda yaitu lebih cerah daripada yang di temukan di lereng gunung slamet yang berwarna lebih gelap dan di ketinggian 1000-1300mdpl
 
Rekrekan kebanyakan di jumpai hidupnya di pohon pohon tinggi mencari pucuk daun untuk makanan mereka dan di kemiringan 25-35 drajat.
rekrekan merupakan golongan primata yang memiliki sistem sosial dengan membentuk kelompok-kelompok kecil. Tidak pernah ditemukan adanya sistem berpindah antar anggota kelompok rekrekan, khususnya individu betina.
Bahkan yang lebih unik lagi, individu jantan dan betina yang telah dewasa akan meninggalkan kelompoknya dengan perlahan dan membentuk kelompok sendiri. Hal itu dimaksudkan untuk menghindari kompetisi makan antar pejantan dan sebagai upaya memperoleh kehidupan berupa sumber pakan yang lebih berkualitas
 
Indonesia sangat kaya akan keanekaragaman hayati yang tersebar di seluruh penjuru nusantara dan berbagai jenis endemik yang belum banyak terpublikasi, maka mari mengenal lebih dekat dengan alam apa yang ada di sekitar kita.
Penasaran dengan rekrekan mari kita lihat videonya yg berhasil diabadikan oleh team biodiversity society banyumas dan bawor (banyumas wildlife photography) 
 
 
 
Link youtube rekrekan  : https://www.youtube.com/watch?v=9djimyKN2AI
 
 
 
 
Sumber bacaan : http://nationalgeographic.co.id/berita/2012/06/habitat-monyet-daun-di-kawasan-gunung-slamet-kian-terancam (National geographic berita )
 
http://swaraowa.blogspot.co.id/2016/02/tahun-monyet-2016-ini-kami-akan-memulai.html (swara owa)
Sumber video : apris NR ( biodiversity society ,biodiversity warriors,banyumas wildlife photography )
 
Sumber pengakuan penemuan di merbabu : mokhammad asyief (alumni mahasiswa Ipb)
 
Penulis tambahan : pribadi
“ Untuk menunjukan perbedaan foto antara rekrekan gunung slamet dan merbabu nanti saya post di jurnal berikutnya “

 

Hak Cipta:
[wp_ulike]
Videografer
Ari Hidayat

Tinggalkan Balasan

2016-06-16
Difference:

Tinggalkan Balasan