Daun ungu (Graptophyllum pictum)

Flora
Daun ungu (Graptophyllum pictum)
26 April 2022
1503

Daun ungu (Graptophyllum pictum)

Taksonomi

Divisi Tracheophyta
Upadivisi Spermatophytina
Klad Angiospermae
Klad mesangiosperms
Klad eudicots
Klad core eudicots
Klad asterids
Klad lamiids
Ordo Lamiales
Famili Acanthaceae
Genus Graptophyllum
Spesies Graptophyllum pictum 

Daun ungu (Graptophyllum pictum) atau biasa disebut juga daun wungu merupakan salah satu tumbuhan obat yang berasal dari Papua Nugini. Tanaman ini memiliki beberapa nama daerah diantaranya sebagai berikut: demung, tulak, wungu, daun temen-temen, handeuleum, karotong, temen, kadi-kadi, kobi-kobi, dan daun putri.

 

Daun ungu termasuk dalam tumbuhan perdu. Tingginya sekitar 1,5-8 m. Batangnya termasuk batang berkayu, beruas, permukaannya licin dengan warna ungu kehijauan. Daunnya tunggal, bertangkai pendek, bentuknya bulat, pertulangannya menyirip, permukaan atasnya mengkilap, dan tepinya rata. Bunga yang dimiliki termasuk bunga majemuk, keluar di ujung batang, dengan rangkaian tandan yang berwaran keunguan dengan panjang 3-12 cm. Buahnya berbentuk kotak yang lonjong, berwarna ungu kecoklatan. Bijinya bulat dan putih dan berkulit tebal. Akarnya berjenis tunggal dan berwarna coklat muda.

 

Khasiat daun ungu bagi kesehatan yang terkenal diantaranya membantu meredakan gejala wasir. Hal tersebut dikarenakan adanya kandungan bahan aktif dari daun ungu, seperti flavonoid, steroid, saponin, tanin, dan alkaloid.

 

Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Daun_ungu

https://www.merdeka.com/trending/13-khasiat-daun-ungu-bagi-kesehatan-yang-mujarab-kenali-efek-samping-jika-berlebihan.html

Copyright
Cikavca
Name
Latin Name
Distribution location
Conservation status
Benefit
Photographer
Viola Cantika Amadea
UGM/Mapagama

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2023-01-19
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *