Sehat Hadapi Pancaroba dengan Kembang Sepatu

Sehat Hadapi Pancaroba dengan Kembang Sepatu
14 Oktober 2019
1260

Tidak hanya cantik menghias halaman rumah, tetapi kembang sepatu juga bermanfaat untuk kesehatan. Saat pergantian musim seperti sekarang atau yang disebut sebagai pancaroba teh kembang sepatu bisa meningkatkan sistem imun.

Memiliki nama ilmiah Hibiscus rosa-sinensis, kembang sepatu telah lama diolah sebagai teh herbal di negara Iran dan India Barat . Kandungan vitamin C-nya secara alami menguatkan sistem imun tubuh terhadap penyakit. Selain itu ekstrak kembang sepatu juga bisa menguatkan sel tubuh untuk melawan infeksi.

Baca juga: Sudah Kenal dengan Teh Putih?

Penelitian juga menunjukkan efek positif terhadap penderita tekanan darah tinggi. Sebab konsumsi teh secara teratur mampu menurunkan tekanan darah. Teh kembang sepatu adalah diuretik alami. Artinya dia bekerja sebagai obat alami untuk membuang kelebihan garam dan air di tubuh melalui urin. Karena jumlah cairan dalam pembuluh darah berkurang, tekanan dalam pembuluh juga menurun sehingga memudahkan jantung untuk memompa darah. Efeknya tekanan darahpun turun.

Referensi: idntimesHealth benefitsncbiwebmd

Tentang Penulis
Admin BW
Biodiversity Warriors

Tinggalkan Balasan

Artikel
Terkait
Tidak ada artikel yang ditemukan
2020-07-30
Difference:

Tinggalkan Balasan