"Dah jamur!"
Kalimat di atas adalah slogan dari merk sebuah obat anti jamur parasit kulit. Tapi jangan sekali-kali katakan "dah" atau pun "selamat tinggal" pada jamur enak seperti jamur champignon, jamur shiitake, jamur merang, jamur kuping, dan jamur tiram.
Jamur telah digunakan sebagai bahan makanan yang lezat, selain karena rasanya jamur juga memiliki nilai gizi yang baik. Jamur yang bisa dimakan sebagian telah dibudidayakan dan diperdagangkan. Produksi jamur tiram pernah mencapai 12 ribu ton pada tahun 1975.
Meski sudah banyak yang dibudidayakan, namun masih sangat banyak jamur konsumsi yang tumbuh di alam belum dibudidayakan. Sektar 2000 jenis jamur konsumsi atau edible masih tumbuh liar di alam.
Indonesia memiliki sumber kekayaan hayati yang sangat besar begitu juga dengan keragaman jamur. Kadang beberapa jenis jamur sudah dikenal oleh masyarakat lokal sebagai jamur edible, namun jamur tersebut belum dibudidayakan. Padahal bila dibudidayakan jamur tersebut bisa lebih bermanfaat dan bernilai ekonomi.
Referensi:
[Subowo 1993]
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Terkait