Kola (Jawa Tengah)

Flora
Kola (Jawa Tengah)
23 June 2016
1309

Deskripsi :
Habitus berupa perdu dengan tinggi ±20 m. Batang bulau, berkayu, bercabang-cabang, permukaannya kasar, warnanya hijau kecoklatan. Daun tunggal, tersebar, bertangkai, bentuknya bulat telur memanjang, ujung runcing, tepi rata, pangkalnya meruncing, panjang daun 7-19 cm dan lebarnya 2-6 cm, pertulangan menyirip dan warnanya hijau. Bunga majemuk, bentuk malai, kelopak bunga bentuknya kerucut, terdapat di ketiak daun, warna hijau bila masih muda dan coklat bila sudah tua, bentuk mahkotanya bintang, bertajuk lima, jumlah benang sari sepuluh yang tersusun seperti bintang, warnanya ungu, warna putik kuning, kuning keputih-putihan. Buah kotak yang setiap tangkainya terdapat 1-5 buah, bentuk buah bulat memanjang, dimana pada setiap buah berisi 5-15 biji, panjang buah 8-15 cm dengan diameternya 5-9 cm, warnanya hijau. Bentuk biji bulat telur, keras, panjangnya 3-6 cm dan lebar 2-4 cm, selaput biji berasa manis dan wangi, warnanya merah. Akar tunggang dan berwarna coklat.

About Author
Arofi Gusman Maulana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2016-06-23
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *