Bintang laut berular

Animal
Bintang laut berular
8 April 2015
2721

Tubuh Ophiuroidea berbentuk seperti bola cakram kecil dengan 5 lengan bulat panjang yang dapat digerakkan. Duri-diri jumlahnya sangat banyak dan hanya terdapat dibagian tubuh lateral. Dalam lengan terdapat saluran coelom kecil, batang syaraf, pembuluh darah dan cabang-cabang system vascular. Pada lengan juga terdapat kaki ambulakral yang sering disebut sebagai tentakel yang dilengkapi dengan alat hisap atau ampullae, alat sensoris dan juga membantu pernafasan yang memungkinkan makanan dapt masuk dalam mulut. 

Semua alat digestoria dan alat reproduksi terdapat di dalam cakram. Mulut terdapat dipusat tubuh, dikelilingi oleh 5 lempeng kapur yang berfungsi sebagai rahang. Tidak memiliki anus, sisa makanan dikeluarkan melewati mulut. Makanan Ophiuroidea adalah crustaae, mollusca, hewan lain baik yang hidup maupun yang sudah mati. Sebaliknya organisme ini juga banyak dimakan oleh ikan. Lengannya dapat diputuskan sebagai umpan agar tubuh utamanya selamat yang kemudian lengan yang putus akan terbentuk kembali. Contoh species kelas ini antara lain adalahOphiotrix, Ophioderma, Ophiura, Ophioglypha dll.

About Author
widodo setyo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2015-05-27
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *