






Alap-alap kawah (Falco peregrinus) adalah salah satu spesies alap-alap berukuran besar, dengan panjang sekitar 50 cm. Burung ini memiliki bulu berwarna hitam, kelabu dan biru, berparuh bengkok dan berwarna kuning besar dengan ujung hitam lancip dan berekor pendek. Dada dan perut berwarna putih dengan garis-garis hitam. Burung betina serupa, tapi biasanya berukuran dan mempunyai paruh lebih besar dari burung jantan.
sumber gambar : animals-pics.com, kaskus.co.id
Penerbang yang sangat anggun ini, terbang melingkar perlahan,Perilaku lebih mirip Elang,sering bertengger di cabang terbuka yang menjuntai ke padang rumput, dan memangsa buruannya di atas tanah, terbang dengan mengepakkan sayapnya secara santai, menukik tajam dengan sayap terangkat untuk menangkap mangsanya.
Alap-alap ini merupakan burung karnivora berukuran besar di dunia,Makanan burung alap alap coklat adalah mamalia kecil, serangga, reptil dan burung yang berukuran kecil.
Beberapa dari subspesies terancam oleh hilangnya habitat, penggunaan pestisida dan kontaminasi.
Alangkah indahnya jika kita tetap menjaga kelestariannya Sahabt Warriors. Mari kita sama-sama menjaga nya agar tidak terjadi kepunahan.
SALAM RIMBA
DAVID PASARIBU - FORESTER

Leave a Reply
Terkait