Tarsius, Tangkasi, Kera Hantu

Satwa
Tarsius, Tangkasi, Kera Hantu
20 Juni 2017
2900

Kingdom      : Animalia

Filum           : Chordata

Kelas           : Mammalia

Ordo            : Primata

Famili           : Tarsiidae

Genus          : Tarsius

Spesies        : Tarsius spectrum  

Tangkasi atau disebut juga dengan nama Tarsius ini merupakan mammalia kecil dan merupakan hewan endemik Sulawesi. Primata ini sangat imut, dan memiliki kemampuan memutar kepalanya 180o. Tarsius dapat tumbuh 10-15 centimeter dengan berat badan berkisar 80 gram. Dan dapat melompat setinggi 3 meter.

Tarsius memiliki sifat yang pemalu, berwarna coklat muda, kelima jarinya yang panjang memungkinkan menempel erat pada cabang-cabang pohon. Apabila Anda perhatikan jari-jari tersebut memiliki kuku, kecuali jari kedua dan ketiga yang memiliki cakar. Tarsius memiliki ekor panjang tidak berbulu, kecuali pada bagian ujungnya.   Ukuran matanya besar dan mungkin ukuran mata tarsius ini lebih besar daripada ukuran otaknya. Matanya yang besar sangat bermanfaat untuk aktifitas malam hari.  

Hewan ini tidak dapat berjalan di atas tanah, mereka langsung melompat ketika berada di tanah. Selain itu bintang langka dan unik ini sulit untuk dikembangbiakan di luar habitatnya. T

arsius merupakan hewan golongan insektivora yakni pemakan serangga. Hewan ini juga merupakan hewan nokturnal yang berarti hewan yang lebih aktif pada malam hari. Saat ini jumlah Tarsius menyusut dengan pesat seiiring dengan perburuan ilegal dan pengrusakan habitatnya.

Tentang Penulis
Muhammad Abrar

Tinggalkan Balasan

2017-07-28
Difference:

Tinggalkan Balasan