Bunga hortensia (Hydrangea macrophylla)

Flora, Plants
Bunga hortensia (Hydrangea macrophylla)
23 June 2024
214

Tipe perbungaan dari bunga hortensia adalah majemuk, membentuk rangkaian membulat seperti sanggul. Pada tanaman ini yang terlihat seperti mahkota sebenarnya adalah kelopak. Bunga berwarna putih pada sebagian besar spesies, tetapi beberapa spesies terutama H. macrophylla mempunyai bunga yang bisa berwarna biru, merah, merah jambu, atau ungu bergantung pada tingkat pH tanah.

Sewaktu masih kuncup, bunga berwarna hijau, berubah menjadi putih, sewaktu mekar berwarna biru muda atau merah jambu yang secara bertahap berubah menjadi warna-warna yang lebih tua tua (biru tua atau merah) sebelum bunga rontok. Tanah yang bersifat asam menghasilkan bunga berwarna biru, tanah dengan pH normal menghasilkan bunga berwarna putih krem, dan tanah yang bersifat basa menghasilkan bunga berwarna merah jambu atau ungu. Hortensia merupakan salah satu dari tanaman yang pada daun bunga mengumpulkan unsur aluminium yang dilepaskan tanah yang bersifat asam sehingga bunga menjadi berwarna biru.

Copyright
Mutiara Syani
Name
Hortensia
Latin Name
Hydrangea macrophylla
Distribution location
-
Conservation status
-
Benefit
-
#botany, #plant, #plantbiodiversity, hortensia
Photographer
Syani

Leave a Reply

2024-06-30
Difference:

Leave a Reply