Layang-layang loreng (gua) – Cecropis daurica
Burung layang-layang loreng (gua) umum dijumpai di area terbuka dan biasanya hinggap di kabel. Burung ini biasanya memakan serangga dan sangat penting sebagai agen pengontrol hama alami.
Burung layang-layang loreng (gua) umum dijumpai di area terbuka dan biasanya hinggap di kabel. Burung ini biasanya memakan serangga dan sangat penting sebagai agen pengontrol hama alami.
Layang-layang loreng memiliki bentuk tubuh yang hampir mirip dengan layang-layang lainnya, namun dengan pola garis pada bagian leher hingga tunggir.
Layang-layang loreng (Cecropis daurica) memiliki bulu dada berwarna putih dengan lurik hitam, tunggir merah jingga, dan tubuh bagian atas mengkilap kebiruan.