#burungair

Undan kacamata (Pelecanus conspicillatus)

Undan kacamata atau dikenal sebagai pelikan australia memiliki bulu yang berwarna hitam dan putih. Perbedaannya dengan Undan putih adalah bulu sekunder hitam, penutup sayap dalam lebih luas, penutup ekor atas dan hampir seluruh ekor hitam, kantung paruh kemerahjambuan, dan kulit muka berbulu. Iris coklat, paruh merah muda atau kuning, kaki biru redup

Raja-udang meninting (Alcedo meninting)

Burung raja-udang meninting merupakan jenis burung air yang memiliki warna tubuh bagian atas biru gelap metalik bagian punggung hingga tunggir berwarna biru lebih cerah. Dagu dan pipi berwarna putih. Tubuh bagian bawah berwarna karat, kaki orange, paruh hitam dan panjang (ciri khas burung air)

Cekakak Suci (Todiramphus sanctus (Vigors & Horsfield, 1827))

Deskripsi: Kepala berwarna biru kehijauan yang mencolok dengan sedikit warna coklat muda di dekat paruh. Bagian atas punggung dan sayap juga berwarna biru kehijauan cerah dan hitam. Bagian dada dan perut serta leher berwarna putih atau krem. Memiliki garis gelap yang menonjol yang membentang dari paruh ke belakang mata. Klasifikasi: Kingdom: Animalia Phylum: Chordata Class: Cekakak Suci (Todiramphus sanctus (Vigors & Horsfield, 1827))

Cekakak Sungai (Todirhamphus chloris (Boddaert, 1783))

Deskripsi: Cekakak sungai (Todirhamphus chloris) memiliki bulu berwarna biru terang pada sayap dan punggung, pada leher dan bagian perut berwarna putih bersih. Paruhnya panjang, lurus, dan runcing berwarna hitam. Cekakak sungai seringkali ditemukan di dekat air seperti sungai, danau, kolam, dan rawa Klasifikasi: Kingdom: Animalia Phylum: Chordata Class: Aves Order: Coraciiformes Family: Alcedinidae Genus: Todirhamphus Cekakak Sungai (Todirhamphus chloris (Boddaert, 1783))