Kategori: Kehutanan

Potamarcha congener I Capung Sambar Ashy

Potamarcha congener merupakan capung dari famili Libellulidae berukuran sedang dengan toraks hitam kebiruan dan ekor kuning dengan bercak hitam pada jantan. Capung betina berwarna kuning zaitun hingga hitam baja atau cokelat.

Papilio demoleus I Kupu Jeruk Putih

Papilio demoleus merupakan kupu-kupu dari famili Papilionidae yang berukuran sedang dengan warna dominan putih. Kupu-kupu ini memiliki tumbuhan inang dari famili Rutaceae (jeruk-jerukan), seperti pohon jeruk nipis (Citrus aurantiifolia), jeruk lemon (Citrus limon), jeruk (Citrus spp.), dan tanaman sejenis lainnya seperti Murraya koenigii (daun kari).

Orthetrum sabina I Capung Tentara Hijau

Orthetrum sabina atau yang dikenal sebagai capung sambar hijau termasuk dalam famili Libellulidae. Capung ini seringkali menangkap mangsanya di udara dan memakannya sambil terbang dengan tingkat keberhasilan tinggi.

Junonia hedonia | Kupu-kupu Merak Coklat

Junonia hedonia merupakan kupu-kupu dari famili Nymphalidae dengan morfologi berukuran sedang dan sayap berwarna cokelat hingga jingga yang dihiasi bercak mata (ocelli) mencolok sebagai mekanisme pertahanan. Spesies ini bersifat diurnal dengan fisiologi holometabola, di mana fase imago mengisap nektar bunga sementara larva bersifat herbivora. Habitatnya umumnya terdapat di kawasan terbuka seperti padang rumput, kebun, tepi Junonia hedonia | Kupu-kupu Merak Coklat

Psilopogon javensis | Takur Tulungtumpuk

Takur tulung-tumpuk (Psilopogon javensis), juga dikenal sebagai Black-banded Barbet, adalah burung endemik Indonesia dari famili Megalaimidae yang hanya ditemukan di hutan Jawa dan Bali. Burung ini berukuran sedang (sekitar 26 cm), dengan bulu hijau dominan, mahkota kuning, tenggorokan merah, dan garis hitam lebar di sekitar mata serta dada, yang memberikan penampilan berwarna-warni menarik

Lathrecista asiatica I Scarlet Grenadier

Lathrecista asiatica merupakan capung yang termasuk dalam famili Libellulidae. Capung ini termasuk dalam kelompok capung berukuran medium, berwarna merah dan biru, memiliki abdomen yang lurus, Jantan memiliki mata, berwarna abu-biru, sintoraks berwarna coklat tua, terdapat strip berwarna kuning pucat, abdomen ramping dan umumnya berwarna merah cerah, yang terdiri dari 9-10 segmen serta terdapat embelan yang Lathrecista asiatica I Scarlet Grenadier

Gonocephalus chamaeleontinus I Bunglon Hutan

Gonocephalus chamaeleontinus atau bunglon hutan merupakan reptilia yang termasuk dalam famili Agamidae. Bunglon merupakan satwa yang dilindungi dan terancam punah yang tersebar di Indonesia dan Malaysia. Gonocephalus chamaeleontinus hidup di hutan tropis yang basah dan merupakan satwa arboreal sehingga lebih banyak menghabiskan waktunya untuk menempel di batang dan dahan pohon. Bunglon hutan merupakan insektivora atau Gonocephalus chamaeleontinus I Bunglon Hutan

Ideopsis juventa I Macan abu-abu sayu

Ideopsis juventa termasuk dalam famili Nymphalidae. Kupu-kupu ini memiliki kepala dan abdomen berwarna putih; toraks hitam dengan motif polkadot putih; antena dan kaki hitam; serta sayap berwarna putih dengan venasi hitam. Ideopsis juventa memiliki tumbuhan inang berupa tanaman Piper longum, Pergularia odoratissima, dan Gymnema sp. Kupu-kupu ini dapat ditemukan pada ketinggian hingga 600 mdpl.