Kategori: Kehutanan

Cicinnurus regius I Cendrawasih Raja

Cicinnurus regius merupakan burung paling kecil dari famili Paradisaeidae, burung jantan berwarna merah tua terang dan putih dengan kaki berwarna biru terang dan memiliki bulu-bulu mirip kipas yang warna ujungnya hijau.

Jamides coritus I Kupu Azura Coritus

Jamides coritus merupakan kupu-kupu dari famili Lycaenidae yang berukuran sedang dan sering dijumpai terlihat menghisap nektar pada bunga yang letaknya tidak terlalu tinggi.

Neurothemis stigmatizans I Capung Rumput Jala

Neurothemis stigmatizans merupakan capung dari famili Libellulidae yang berukuran cukup kecil.  Perut jantan berwarna coklat kemerahan dengan garis punggung yang lebih terang. Betina berwarna kuning kehijauan pucat dengan garis punggung dan garis samping yang gelap; sayapnya sebagian besar transparan.