






Tembelekan (Lantana camara L.)
Divisi : Magnoliphyta
Kelas : Magnoliopsida
Bangsa : Verbenales
Suku : Verbenaceae
Marga : Lantana
Jenis : L. camara
(Jones dan Luchsinger, 1986)
Tumbuhan yang sering disebut tembelekan masuk dalam habitus semak dengan akar tunggang. Batang bersegi 4-6 serta beruas-ruas, kasar, berduri di bagian ranting atau ujung batang. Tumbuhan ini masuk dalam daun tunggal dengan letak duduk daun bersilang berhadapan. Bentuk daun bulat telur menyirip dengan pangkal membulat dan tepi yang bergerigi serta ujung runcing. Permukan daun kasar dan berambut jarang.
Bunga tipe majemuk bulir, dimana dalam 1 kelopak terdapat 5 helai, berlekatan membentuk tabung, mahkota berjumlah 5 helai, berlekatan seperti tabung berwarna putih, kuning, merah muda, dan merah. Jumlah benang sari yaitu 5 dan 1 putik. Tipe buah buni dimana memiliki biji yang banyak berwarna coklat kehitaman.
sumber : Mulyani, dkk. 2020. Minyak Atsiri Tumbuhan Obat. Yogyakarta : UGM Press
