



Satwa
Parawixia dehaani I Laba-Laba Tanduk Hitam

20 March 2025

7

0
Parawixia dehaani merupakan spesies laba-laba dari famili Araneidae yang tersebar di Jepang, Cina, Vietnam, Kamboja, Taiwan, Malaysia, Singapura, Myanmar, Indonesia, Thailand, Laos, Filipina, Sri Lanka, India, Nepal, Papua Nugini, dan Australia. Bentuk abdomen segitiga dengan ujung belakang dan “pundak” yang runcing. Mata tengah dan samping terpisah cukup jauh. Warna umumnya cokelat dengan bagian tengah yang lebih gelap, namun dapat bervariasi. Jenis ini membuat jaring orbweb di dekat perairan pada malam hari.
Hak Cipta
Raafi Nur Ali
Nama
Laba-Laba Tanduk Hitam
Nama Latin
Parawixia dehaani
Lokasi sebaran
Parawixia dehaani
Status konservasi
Data Deficient
Manfaat
Pengendali hama serangga pertanian

#konservasi, Arachnid, Keanekaragaman hayati, biodiversity