






Korma rawa (Phoenix paludosa) tumbuh berumpun dengan tinggi batang mencapai 5 meter. Daunnya berbentuk sirip yang mempunyai panjang sekitar dua meter. Pada bagian pangkal daunnya tumbuh duri. Duri-duri ini sebenarnya merupakan anak-anak daun yang berubah bentuknya. Tiap daun mempunyai sekitar 25 anak daun yang tersusun dalam 4-5 kelompok.Korma rawa mempunyai perbungaan sepanjang 40 cm. dari bunga ini keluar buah yang berbentuk bulat-bulan kecil.
Korma rawa banyak dimanfaatkan daunnya oleh penduduk lokal untuk membuat pagar, atap, dan payung. Sedangkan buahnya yang masih muda sering dibuat sayur. Pada batangnya mengandung sagu yang dapat dimakan meskipun produksinya rendah.
sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Korma_rawa
alamendah.org/2010/07/06/korma-rawa-phoenix-paludosa-dari-aceh/

Leave a Reply
Terkait