Gula ini bukan dibuat dari tebu, jagung atau aren

Artikel
Gula ini bukan dibuat dari tebu, jagung atau aren
Lain-lain
1965
25 Februari 2015
Biodiversity Warriors
Penulis
Admin BW
932
posting

Tahukah anda ada tanaman herba yang bisa diolah menjadi pemanis alami? Tanaman ini berebeda dengan tebu atau tanaman bahan pemanis alami lainnya.

Terdapat banyak tanaman yang bisa menghasilkan pemanis/gula alami, kita tentu tidak asing lagi dengan gula hasil olahan tanaman tebu. Jenis tanaman dari keluarga palem-paleman juga banyak yang bisa menghasilkan pemanis alami. Aren, lontar, gebang, dan nipah adalah tumbuhan dari keluarga palem-paleman sudah banyak diketahui dapat menghasilkan pemanis alami.

Namun belum banyak yang mengetahui Stevia rebaudiana, tanaman herba yang memiliki rasa manis terutama di daunnya. Tanaman ini memiliki tinggi kurang lebih 1 meter, dengan batang agak berkayu ditutupi bulu-bulu halus. Daunnya yang bergerigi halus memiliki rasa yang manis ketika dikunyah, daun inilah yang dimanfaatkan sebagai bahan pemanis alami.

Gula dari tanaman stevia belum banyak dikonsumsi untuk keperluan sehari-hari. Gula dari Sweetleaf ini biasanya digunakan untuk diet kalori atau pengidap diabetes. Stevia memiliki tingkat kemanisannya yang mencapai 200-300 kali dari tingkat kemanisan tebu. Meski begitu gula dari stevia tetap rendah kalori sehingga aman dikonsumsi oleh penderita diabetes dan obesitas.

Referensi:

[proseawikikd]

0
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *