Kuntul besar sebagai maskot kota blitar

Animal
Kuntul besar sebagai maskot kota blitar
8 March 2015
3219

Ketua KSE Regional Blitar Idot menyatakan fauna identitas kota Blitar dan kabupaten di provinsi Jawa Timur yang merupakan fauna khas yang menjadi mascot kota dan masing-masing kabupaten yang ada di provinsi Jawa Timur. 

“Berbicara tentang fauna adalah identitas kota dan kabupaten di provinsi Jawa Timur yang merupakan fauna khas yang menjadi mascot kota dan kabupaten di Jawa Timur, termasuk di Indonesia,” kata Idot. 

Selain itu kata dia, untuk kota Blitar adalah kuntul besar (Egretta alba) yang disebut juga bangau besar atau Great Egret.

memiliki tubuh berukuran besar (95 cm). Jauh lebih besar dari kuntul putih lain. Paruh lebih berat, leher bersimpul khas. Perbedaan dengan Kuntul perak: Garis paruh melewati belakang mata. Berbiak: Kulit muka hijau biru tidak berbulu. Bulu-bulu halus di tubuh. Paruh hitam. Paha merah tidak berbulu. Kaki hitam. Tidak berbiak: Kulit muka kekuningan. Paruh kuning biasanya berujung hitam. Kaki dan tungkai hitam. Iris kuning.

Burung kuntuk sewaktu terbang lehernya membentuk seperti huruf  ‘S’ dan tidak diluruskan, berbeda dengan burung dari keluarga Bangau (Ciconiidae) dan Ibis (Threskiornithidae ) yang meluruskan leher dan merentangkan kaki-kakinya sewaktu terbang.

Sesuai lampiran peraturan pemerintah nomor 7 tahun 1999 tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan dan Satwa , maka Kuntul Besar (Egretta alba) bersama family Egreta lainnya seperti kuntul belang, kuntul perak, cangak Australia, kuntul kecil, kuntul cina dan kuntul karang termasuk dalam Burung yang di lindungi.

sumber: 

http://www.medialiputanindonesia.com/liputan/ormas-lsm/73630-kse-blitar-berbagi-dengan-anak-anak-kurang-mampu.html diakses pada 08 maret 2015

http://id.wikipedia.org/wiki/Kuntul_besar diakses pada 08 maret 2015

sumber gambar

http://bio.undip.ac.id/sbw/spesies/sp_kuntul_besar.htm diakses 08 maret 2015

About Author
adam sudrajat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2015-07-02
Difference:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *