Atoko besar / Feline Owlet-Nightjar

Satwa
Atoko besar / Feline Owlet-Nightjar
2 Juli 2015
1535

Menghuni hutan primer dan hutan sekunder pegunungan, pada ketinggian 1200-2700 m. Sebagian kecil populasi juga dapat ditemui di hutan dataran rendah kawasan hulu sungai. Hanya terlihat ketika terhalau dari tempat beristirahatnya. Siang hari biasanya beristirahat dalam sekumpulan daun kering atau lilitan tumbuhan pemanjat, 5-20 m di atas tanah. Mencari makan dengan terbang melayang sambil menangkp serangga di dedaunan dan batang pohon. Bersarang di dalam lubang pohon, biasanya jumlah telur hanya satu butir tiap periode berbiak.

Berukuran besar (28 cm). Berwarna coklat atau merah karat dengan pola muka yang unik. Alis tebal putih meluas dari kekang sampai mahkota, dan coret lebar putih dari pipi sampai tenggorokan. Dada coklat merah, bercoret putih besar dan bertepi hitam. Memiliki sudut paruh lunak yang besar, kaki kecil lemah dan berekor panjang. Atoko lainnya berukuran lebih kecil, selain itu tanda di muka dan dada tidak putih bersih.

 

Photo By : Kris Tindige

Source : Burung Indonesia  BirdLife

 

Tentang Penulis
Bagus Satrio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2019-08-08
Difference:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *